Wednesday, 21 October 2015

Deretan Shichibukai yang Takluk oleh Luffy si Topi Jerami

Seperti diketahui, dalam dunia One Piece ada beberapa kekuatan besar yang saling bersaing dan saling berbenturan satu dengan yang lainnya. Masing-masing memiliki kemampuan dan tujuan berbeda pula. 

Di artikel kali ini kita akan membahas salah satu kekuatan besar yang paling terkenal yang disebut dengan SHICHIBUKAI, konsep kekuatan besar pertama yang diperkenalkan didalam One Piece.

Shichibukai merupakan bajak laut pilihan yang mendapat izin dan bekerjasama dengan pemerintah dalam melakukan aksinya untuk menghancurkan bajak laut lain. Beberapa dari anggota Shichibukai pernah bentrok dengan kelompok bajak laut Topi Jerami, diantara mereka ada yang kalah ataupun menang. Diantara mereka juga ada yang masih aktif dan ada juga yang sudah keluar dari jabatan Shichibukai. Mereka adalah Mihawk, Crocodile, Gecko Moria, Bartholomew Kuma, Boa Hancock, Jinbei, Marshal D. Teach, Trafalgar Law, Don Quixote Doflamingo, Buggy Badut dan yang baru muncul Edward Weeble. Kekuatan mereka sudah tidak perlu diragukan lagi.

Shichibukai

Ok, tak perlu diperpanjang lagi paragraf pembukanya, Shichibukai yang sudah ditaklukkan oleh Luffy dan krunya adalah :

1. Crocodile

Crocodile alias Mr.0

Alias Mr. 0, Crocodile merupakan pimpinan tertinggi organisasi kriminal bawah tanah bernama Baroque Works. Pemakan buah iblis suna-suna tipe logia hingga mampu memanipulasi tubuh dan kekuatannya seperti pasir. Tipe orang yang dingin dan kejam.

Kisah berawal ketika Luffy ingin menolong negerinya Vivi dari pamor Sir Crocodile yang berkedok pahlawan di Arabasta. Mulai dari mencuri hujan dengan menggunakan bubuk green powder yang mengakibatkan seluruh kerajaan menjadi krisis air dan kekeringan, menculik Nefertari Cobra sang raja Arabasta alias ayahnya Vivi, hingga menghasut rakyat agar mengadakan pemberontakan besar-besaran terhadap pihak kerajaan.

Luffy vs Crocodile
Luffy sengaja berpisah dari teman-temannya untuk mencegat Crocodile dan menyuruh mereka menuju Alubarna ibukota Arabasta. Sayangnya Luffy belum banyak mengetahui kekuatan Crocodile sehingga dapat dikalahkan dengan telak, beruntung ia masih bisa selamat. Ada peranan Nico Robin hingga Luffy bisa selamat dari jebakan pasir hisap setelah cairan dalam tubuhnya disedot oleh kekuatan Crocodile.

Setelah kalah duel pada pertemuan pertama, hikmahnya Luffy jadi mengetahui kelemahan pasir Crocodile, maka dari itu ia pun menuju Alubarna yang sedang bersiap menghadapi kudeta dari pasukan pemberontak. Bertempat diatas istana kerajaan, duel kedua pun terjadi. Berbekal air dari Yuba, Crocodile mulai kesulitan melawan Luffy, namun tetap saja Luffy baru bisa mengimbangi dan belum sepenuhnya menguasai pertarungan. Luffy kalah, akan tetapi Crocodile mengira Luffy telah tewas dan iapun buru-buru menuju ruang bawah tanah istana untuk mencari poneglyph berisi petunjuk pluton. Dibawah tanah inilah duel ketiga kalinya terjadi, dengan sisa-sisa tenaganya Luffy menghajar Crocodile hanya berbekal semangat untuk melindungi Vivi dan negerinya. Crocodile pun kalah dan diringkus oleh Smoker.

Pertarungan akhir di ruang bawah tanah istana Alabasta

Ini adalah duel tersengit pertama Luffy melawan pihak musuh. Sebelum ini, Luffy belum pernah kalah, bahkan oleh Arlong si manusia ikan. Setelah pertarungan di Arabasta ini, harga buruan Luffy melonjak drastis menjadi 100 juta berry, dan juga mendapat seorang kru baru yaitu Nico Robin untuk mengisi posisi Arkeolog. 

Oh ya, oleh Eiichiro Oda masing-masing karakter Shichibukai dibuat memiliki konsep binatang, binatang tersebut bukan sebagai simbol, mungkin lebih tepatnya hewan yang menjadi sumber inspirasi untuk menciptakan karakter tersebut. Dan Crocodile adalah manifestasi dari hewan buaya.

2. Gecko Moria
Setelah memenangi pertandingan Davy Back Fight, kapal Going Merry terjebak di Florian Triangle, sebuah kawasan segitiga maut yang ditakuti oleh banyak orang. Tanpa disadari, Going Merry telah masuk ke dalam Thriller Bark, kapal terbesar di dunia milik bajak laut Shichibukai bernama Gecko Moria. 

Gecko Moria

Moria memiliki kekuatan buah iblis paramecia kage-kage, dengan kekuatan itu ia mempunyai hobi mencuri bayangan dan mengoleksi pasukan zombie. Luffy ingin menghajar Moria karena telah mengambil bayangan milik Brook dan memasukkan bayangan tersebut ke dalam jasad Ryuuma seorang pendekar pedang.

Luffy vs Moria
Seperti biasa, Luffy terlalu ceroboh sehingga ia kalah dan bayangannya diambil oleh Moria. Oleh Moria, bayangan Luffy tersebut dimasukkan ke jasad monster purba bernama Odz. Sementara Luffy dijauhkan dari Odz, seluruh krunya kalah telak melawan Odz yang besar dan sangat kuat. Namun Luffy bertemu seorang bajak laut wanita bernama Laura, Laura memasukkan 100 bayangan ke dalam tubuh Luffy hingga Luffy membesar berwarna biru dan jauh lebih kuat dari biasanya serta mahir menggunakan pedang, karena dari sekian banyak bayangan itu ada salah satu bayangan ahli pedang dari marinir.

Nightmare Luffy, begitulah namanya. Ia menghajar Odz dengan mudah, namun kekuatan 100 bayangan tersebut keburu lenyap sebelum Odz kalah sepenuhnya. Odz dapat dikalahkan dengan kekompakan seluruh kru dan jurus Gear 3rd sebagai pukulan pamungkas.

Nightmare Luffy

Setelah Odz kalah, Moria mengumpulkan seluruh bayangan dikapalnya hingga berjumlah 1000 bayangan, termasuk bayangan para kru Topi Jerami. Pertarungan final tanpa menyerah walaupun matahari mulai tampak. Kekuatan Moria menjadi berbalik jadi kelemahan, dengan pukulan Gear 3rd tubuh Moria menerima pukulan Luffy dan bayangan didalamnya pun sedikit demi sedikit dimuntahkan oleh Moria dan bayangan tersebut kembali semua kepada pemiliknya.

Moria dengan kekuatan 1000 bayangan

Di akhir cerita Thriller Bark ini kru Topi Jerami bertambah satu orang lagi yaitu Brook si Manusia Tengkorak yang mengisi posisi sebagai musisi kapal. Dan Moria adalah Shichibukai yang berkonsep kelelawar.

3. Boa Hancock

Boa Hancock

Amazon Lily, pulau tempat Luffy dibuang oleh Shichibukai Bartholomew Kuma merupakan pulau terisolasi yang seluruh penduduknya adalah perempuan, nama sukunya adalah Kuja dan Boa Hancock adalah ratunya. Tidak ada seorang laki-lakipun yang berani menginjakkan kaki mereka di pulau ini karena pemimpinnya adalah bajak laut tercantik namun berhati kejam terhadap pria.

Luffy dan Hancock
Luffy ketahuan sebagai penyusup dan dihadapkan pada duel melawan dua orang adik Hancock. Dalam duel tersebut Luffy berhasil mengalahkan dan menutupi aib mereka dari seluruh penghuni pulau. Hancock bahkan heran karena Luffy tidak terpengaruh sedikitpun oleh kekuatannya, Luffy juga tidak bereaksi oleh kecantikan Hancock seperti kebanyakan pria lainnya. 

Berkat kepolosan dan keluguan Luffy, Hancock menaruh rasa suka dan mencintai Luffy dan bahkan mengajaknya menikah, namun Luffy menolak. Walaupun cinta Hancock bertepuk sebelah tangan ia selalu siap membantu Luffy bahkan ingin ikut kemanapun Luffy pergi, termasuk menolong Luffy agar bisa menyusup ke dalam Impel Down, penjara dengan penjagaan paling ketat diseluruh dunia. Juga pada saat perang puncak terjadi, Hancock menghajar Smoker dan Pacifista karena ingin menangkap Luffy. Setelah perang tersebut, Luffy berguru pada Rayleigh dan selama 2 tahun menjadikan Amazon Lily sebagai tempat persembunyiannya, Hancock sangat bahagia sekali.

Dengan demikian, Boa Hancock sang Kaisar Wanita boleh dikatakan takluk pada Luffy. Takluk disini tidak berarti harus dikalahkan dalam sebuah duel. Luffy memiliki pesona tersendiri pada kepolosannya sehingga dapat menjadikan orang yang sangat kuat menjadi teman ataupun pelindungnya. Bahkan Mihawk si Mata Elang pun sempat membatin bahwa Luffy adalah tipe orang yang paling tidak ingin dijadikannya musuh.

Hancock membela Luffy saat perang puncak

Hancock memiliki kekuatan buah mero-mero, belum diketahui secara pasti apakah buah ini termasuk paramecia atau zoan tipe ular seperti kedua adiknya karena hingga saat ini Hancock belum pernah terlihat mengeluarkan kemampuan sesungguhnya dari kekuatan buah iblis miliknya tersebut. Karakter Boa Hancock berkonsep ular.

4. Jinbe

J i n b e

Jinbe adalah Shichibukai pertama dari ras manusia ikan. Berasal dari Gyojin, sebuah pulau asal manusia ikan yang berkedalaman 10.000 meter dibawah laut. Jinbe merupakan petarung terkuat dari rasnya, menguasai karate manusia ikan dan dengan keahliannya tersebut ia bahkan mampu mengalahkan pengguna kekuatan buah iblis dan disegani pihak angkatan laut. Jinbe adalah orang yang paling bertanggung jawab atas sepak terjang Arlong di kampung halaman Nami.

Luffy dan Jinbe
Pertama kali bertemu dengan Jinbe yaitu saat Luffy berusaha menemui Ace di Impel Down, Jinbe dalam posisi terikat sebagai tahanan di level 5. Luffy membebaskan Jinbe dan beberapa tawanan lain, mereka bertarung bersama melawan penjaga Impel Down dan bergerak menuju Marine Ford untuk membebaskan Ace dari eksekusi. Di perang puncak, Luffy terkesima dengan kekuatan Jinbe dan sangat kaget begitu mengetahui bahwa Jinbe adalah salah satu dari Shichibukai, tapi gelar Shichibukai tersebut otomatis dilepas oleh pemerintah karena Jinbe melawan angkatan laut.

Jinbe membantu Luffy saat perang puncak

Pernah sempat terjadi duel kecil antara Luffy dan Jinbe yang saat itu sedang sama-sama terluka setelah perang. Luffy masih dalam keadaan shock setelah Ace tewas tidak mau mendengarkan nasehat Jinbe, Luffy tetap ngotot dan mereka saling pukul, dengan mudah Jinbe memukul jatuh Luffy. Namun Jinbe masih sadar itu bukanlah kondisi Luffy yang sebenarnya.

Pertemuan selanjutnya terjadi saat kru Topi Jerami mendarat di pulau Gyojin, Jinbe tidak ingin Luffy bertarung melawan Hody Jones karena dikhawatirkan akan membuka luka lama konflik antara manusia dengan ras manusia ikan. Dengan cerdiknya Jinbe mengatur siasat dalam melawan kelompok Hody Jones dan Vander Decken hingga mereka dapat dikalahkan.

Jinbe sangat berterima kasih pada Luffy karena telah menyelamatkan Pulau Gyojin dari kehancuran. Sebelum pergi, Luffy bahkan mengajak Jinbe untuk bergabung menjadi krunya, namun Jinbe menolak karena masih ada urusan yang harus diselesaikannya. Jinbe meminta Luffy agar suatu saat mengajaknya bergabung kembali. Setelah Luffy pergi dari Pulau Gyojin, Jinbe meminjam bendera Topi Jerami sebagai simbol bahwa pulau tersebut dibawah perlindungan kekuasaan Luffy si Topi Jerami. Rakyat Gyojin pun sepenuhnya mengenal Luffy sebagai pahlawan mereka.

Karakter Jinbe yang berwarna biru dan bertubuh besar seperti pesumo mengambil konsep berdasarkan hiu paus.

5. Trafalgar Law

Trafalgar Law

Di Pulau Shabondy berkumpul 11 Supernova yang salah satunya adalah Luffy, disana terdapat rumah tempat pelelangan manusia ikan dan disinilah Luffy bertemu dengan Trafalgar Law pertama kalinya. Law memiliki kekuatan buah iblis ope-ope tipe paramecia. Dengan kekuatannya tersebut ia mendapat julukan sebagai ‘dokter bedah kematian’. Law dapat memanipulasi benda dan mahluk apapun yang berada dalam jangkauan ‘ruang bedah’nya. 

Luffy dan Trafalgar Law
Gara-gara Luffy menghajar kaum naga langit, Kizaru sang Admiral Angkatan Laut turun langsung untuk menangkap semua supernova yang berada di Pulau Shabondy. Bersama dengan Eustass Kid, Luffy dan Law bertarung bersama melawan marinir. Pertarungan tersebut membuat Luffy terdampar di Amazon Lily. 

Law dan Kid melawan Pacifista

Di akhir perang puncak, Luffy yang terluka parah dilarikan dan diobati oleh Law. Luffy menganggap Law adalah orang baik karena sudah menolongnya.

Pertemuan berikutnya adalah di Punk Hazzard, pada arc inilah Luffy dan Law benar-benar beraliansi dan bertarung bersama. Law merupakan orang yang cerdas serta penuh perhitungan, sedangkan Luffy yang ceroboh dan gegabah terkadang merusak rencana tersebut membuat Law terpaksa mengikuti kesembronoan Luffy. Karena Law yakin bahwa spirit ‘D’ akan bangkit dengan beraliansinya mereka menjadi kekuatan yang membuat gentar pihak musuh.

Setelah cerita Punk Hazzard, kemudian Dresrossa, lalu saat ini di Pulau Zou, Luffy dan Law masih merupakan satu aliansi yang bertujuan menjatuhkan para Yonko satu persatu.

Trafalgar Law berkonsep harimau (tora).

6. Donquixote Doflamingo
Nama lainnya adalah Joker, merupakan salah satu Shichibukai senior dan tergolong kejam. Ia berkedudukan sebagai raja di Dresrossa dan dengan kekuasaannya itu ia menjadikan penduduk disana sebagai mainan sekaligus budaknya. Selain itu Doflamingo juga seorang pebisnis, salah satunya ialah sebagai pemilik rumah pelelangan manusia ikan dan pemasok buah iblis kepada Yonko Kaido. 

Donquixote Doflamingo alias Joker

Kekuatannya khususnya dapat menciptakan benang misterius yang sangat tajam dan kuat, mampu mengendalikan fisik orang yang dikehendakinya seperti layaknya mengendalikan boneka, semua itu adalah berkat kekuatan buah iblis paramecia ito-ito. Doflamingo adalah salah satu dari sedikit orang yang benar-benar mampu membangkitkan kekuatan sejati dari buah iblis. Dengan kekuatan itu ia bisa mengubah benda-benda disekitarnya menjadi benang, seperti halnya Crocodile yang mampu mengubah benda menjadi pasir dengan tangannya. Andai suatu saat Luffy juga dapat membangkitkan kekuatan maksimal buah gomu-gomu miliknya, pasti Luffy bisa mengubah benda apapun disekitarnya menjadi karet, tidak hanya tubuhnya saja.

Doflamingo adalah orang yang memiliki pengaruh besar pada kehidupan masa lalu Trafalgar Law. Seperti namanya, Doflamingo dibuat berdasarkan konsep burung flamingo.

Luffy vs Doflamingo
Luffy menantang Doflamingo karena ini adalah bagian dari rencana aliansi bentukan Law untuk menjatuhkan Yonko Kaido. Doflamingo yang mengetahui rencana tersebut berniat mengacaukannya dengan memancing Luffy agar ikut dalam turnamen di Colloseum berhadiah buah mera-mera yang sebelumnya adalah milik Ace. Namun menjelang akhir Luffy bergabung kembali dengan Law setelah Sabo muncul dan menggantikan Luffy meneruskan turnamen.

Satu persatu para petinggi dari keluarga Donquixote dijatuhkan oleh kru Topi Jerami dibantu oleh para peserta turnamen dan pasukan kurcaci. Luffy dan Law saling membantu dalam menghadapi Doflamingo, hingga berkali-kali membuat Law nyaris tewas dihajar olehnya.

Luffy mencegah Doflamingo saat akan menghajar Law

Segala kekuatan dikeluarkan dalam duel melawan Doflamingo, tetapi ia adalah musuh yang sangat tangguh. Kalau saja Luffy tidak memiliki jurus baru Gear 4th pastilah aliansi bajak laut Topi Jerami dan Heart akan berakhir. Setelah Luffy menggunakan Gear 4th, perlawanan Doflamingo seperti tidak ada apa-apanya, hanya saja karena tubuh Luffy belum terbiasa mengeluarkan kekuatan dan haki sebesar itu, Gear 4th memiliki kelemahan dimana tubuh Luffy menjadi tidak berdaya sama sekali selama 10 menit.

Gear 4th

Dalam rentang waktu 10 menit itulah masa depan Dresrossa diperjuangkan, seluruh pasukan kerajaan dan bajak laut peserta turnamen yang telah dijadikan mainan oleh Doflamingo bersatu melindungi Luffy hingga akhirnya kekuatan Luffy kembali dan berduel lagi mengalahkan Doflamingo. Setelah kalah dari Luffy, Doflamingo ditangkap angkatan laut untuk ditahan di Impel Down dan Luffy pun melarikan diri dari kejaran angkatan laut. Dalam perjalanan Doflamingo mengatakan bahwa dengan ditangkapnya dirinya maka dunia akan bergejolak karena membangkitkan amarah Yonko Kaido. 

Dresrossa adalah salah satu kisah terpanjang di One Piece dalam proses pembuatannya, memakan waktu hingga 2 tahun lebih hingga Doflamingo dikalahkan. Setelah pertempuran Dresrossa berakhir, para peserta turnamen yang terdiri dari kumpulan kapten bajak laut ternama berikut ribuan pasukan dibawah mereka menyatakan setia, tunduk dan takluk pada Luffy, mereka siap bertempur dan mengibarkan bendera Topi Jerami setiap saat. Hanya saja Luffy tidak tertarik untuk menjadi bos dari mereka semua.

7. Buggy Badut
Jauh sebelum konsep Shichibukai diperkenalkan, Buggy Badut telah muncul diawal petualangan Luffy. Buggy adalah seorang bajak laut yang berasal dari East Blue, sangat sensitif terhadap perkataan perihal hidungnya yang merah dan besar. Salah satu penjahat dengan karakter bodoh, keras kepala, dan selalu kocak.

Shank dan Buggy

Dimasa mudanya ia pernah satu kapal dengan Shank dan sempat nyaris tewas karena tanpa sengaja memakan buah iblis bara-bara. Tetapi dari buah tersebut ia memiliki kemampuan memotong-motong tubuhnya sesuka hati tanpa terluka sedikitpun walaupun potongan tubuh tersebut saling tercerai berai. Jika sudah emosi, Buggy tak segan menembakkan meriam gaon miliknya yang dapat membuat satu kota hancur lebur hanya dengan sekali tembakan.

Luffy vs Buggy Badut
Luffy dan Zoro baru bertemu seorang gadis pencuri bernama Nami, ternyata Nami baru saja mencuri peta menuju Grand Line milik bajak laut Buggy. Mereka melewati sebuah kota yang kosong ditinggalkan penduduknya. Kota tersebut dikuasai oleh Buggy dan para penduduknya pergi mengungsi.

Buggy sangat murka saat Nami juga mencuri harta miliknya, dibantu Luffy dan Zoro yang berniat menolong pak walikota dan warganya mereka bertiga bertarung melawan kelompok Buggy. Ketika meriam special Buggy ditembakkan Luffy dapat memantulkannya dengan mudah, membuat semua anak buah Buggy tidak berdaya.

Efek kekuatan buah bara-bara

Sempat direpotkan dengan kekuatan aneh tubuh Buggy tetapi akhirnya Nami mendapatkan cara melumpuhkannya, yaitu dengan mengumpulkan semua potongan tubuh Buggy tersebut dan mengikatnya hingga tidak bisa bergerak. Alhasil tubuh Buggy hanya menyisakan kepala, kedua telapak tangan dan telapak kaki, sedangkan bagian lainnya dibuang oleh Luffy dengan jurus gomu-gomu bazooka.

Pertemuan Luffy dengan Buggy selanjutnya terjadi di Logue Town, Buggy yang menaruh dendam hampir saja berhasil memenggal kepala Luffy ditempat hukuman mati raja bajak laut sebelumnya. Saat itu Luffy berhasil kabur setelah mendadak ada sambaran petir, sedangkan Buggy dan Alvida ditangkap oleh angkatan laut pimpinan Smoker.

Saat Luffy menyelinap ke penjara Impel Down ia kembali bertemu dengan Buggy yang ingin melarikan diri. Disini mereka bekerjasama walaupun Buggy setengah hati membantu Luffy, namun demikian kekacauan yang terjadi semua adalah berkat Buggy, sebab inilah angkatan laut menjadikan Buggy sebagai Shichibukai karena Buggy membawa ratusan penjahat yang sangat berbahaya dan mereka mengangkat Buggy sebagai kapten mereka.

Buggy dan Luffy saat di Impel Down

Ketika perang puncak berakhir, Buggy jugalah yang membawa Luffy dan Jinbe yang sedang terluka menuju kapal selam Law untuk dirawat. Kalau saja tidak dibodohi oleh Shank tentu saja ia tidak mau karena Buggy sangat membenci Luffy.

Hewan yang cocok untuk Buggy mungkin saja adalah ikan badut.

Penutup
Begitulah sekelumit petualangan Luffy dan krunya ketika berhadapan dengan para Shichibukai. Sementara itu ada beberapa Shichibukai lain yang pernah mengalahkan Luffy seperti Kuma dan Kurohige, walaupun saat itu belum terlalu sengit dan sekuat tenaga, Luffy berakhir kalah.

Sementara itu pertarungan dengan Mihawk sempat terjadi ketika perang puncak, tetapi Luffy belum mampu mengalahkan tebasan pedang Mihawk. Jika terjadi duel lagi, mungkin hasilnya sekarang akan berbeda setelah petualangan Luffy selama 2 tahun usai perang tersebut. Begitu juga terhadap Kuma dan Kurohige.

Seandainya Luffy dan krunya tidak menantang pemerintah dunia saat menyelamatkan Nico Robin, pastilah ia bakal diangkat sebagai Shichibukai juga. Tetapi walaupun begitu tentu saja Luffy tidak tertarik dengan jabatan apapun, bahkan ia tidak tertarik menjadi bajak laut besar dengan ribuan armada tempur. Yang diinginkannya hanya menjadi raja bajak laut dan mendapatkan harta karun One Piece.

10 comments: